UI's EPT (English Proficiency Test) adalah tes untuk menguji kemampuan berbahasa Inggris dengan standard Universitas Indonesia. Tes ini mencakup kecakapan Listening, Structure, dan Reading.
UI's EPT bisa digunakan untuk:
- Salah satu syarat administrasi ujian masuk ke Universitas Indonesia dan juga diterima di beberapa universitas lain.
- Salah satu sertifikasi bagi para pencari kerja.
- Salah satu syarat sertifikasi dosen.
Cek Jadwal Ujian
Untuk melihat ketersediaan jadwal ujian dan waktu ujian, silakan KLIK DI SINI
Catatan:
Pendaftaran akan ditutup H-4 (hari kerja) sebelum tanggal tes atau dapat ditutup sewaktu-waktu apabila kuota sudah penuh.
Perhatian
- Ujian diadakan apabila kuota minimum peserta tercapai.
- Anda hanya diperkenankan mengikuti ujian 60 hari setelah ujian yang terakhir diikuti.
Biaya Ujian
Rp175.000,-
- Pembatalan/pengunduran mengikuti tes harus dilakukan paling lambat H-6 sebelum waktu pelaksanaan tes.
- Peserta hanya diperkenankan melakukan pengunduran waktu tes 1 (satu) kali dan harus mengikuti tes di jadwal berikutnya (jadwal yang sudah dibuka pendaftarannya)
- Bila peserta melakukan pengunduran tes dan tidak mengikuti jadwal tes baru, biaya tes yang telah dibayarkan dinyatakan hangus dan tidak dapat dikembalikan.
- Bila peserta melakukan pembatalan tes, biaya tes yang sudah dibayarkan dinyatakan hangus dan tidak dapat dikembalikan.
Cara Pendaftaran
- Daftar Akun Zoom jika belum punya.
- Jika sudah, masuk ke laman: https://test.lbifib.ui.ac.id/
- Klik "Daftar" dengan mengunakan email yang sama dengan akun Zoom yang telah Anda buat.
- Isi data dengan baik dan benar.
- Pastikan "Nama Lengkap", "Email" dan "Nomor Telepon" Anda benar karena data tersebut akan tersimpan di sistem kami dan digunakan seterusnya.
- Peserta WAJIB menggunggah kartu identitas (SIM, KTP, Kartu Mahasiswa, Kartu Pelajar) yang masih berlaku sebagai bukti verifikasi.
- Klik "Simpan" setelah mengisi data dengan benar.
- Email balasan akan kami kirimkan ke email Anda setelah Anda mengisi data.
- Cek email Anda, kemudian klik "Verifikasi" di email yang telah kami kirim untuk melanjutkan ke tahap berikutnya.
- Anda dapat klik "Login" setelah proses pendaftaran akun.
- Siapkan foto atau hasil scan KTP Anda dalam format JPG atau PNG yang masih berlaku untuk pengisian formulir data pribadi.
- Peserta akan mendapatkan informasi terkait pembayaran setelah memilih jadwal ujian.
- Batas waktu mengunggah bukti bayar adalah H-4 (hari kerja) sebelum tes, atau akan ada konsekuensi kuota ditutup karena sudah penuh.
Persyaratan Sistem
- Laptop atau PC dengan sistem operasi Windows yang dilengkapi webcam, komunikasi suara, dan akses internet.
- Penggunaan perangkat Macinthos dan Chromebooks jenis apapun belum dapat diakomodir.
- Kuota internet atau wifi dengan koneksi yang lancar dan stabil.
- Webcam yang berfungsi dengan baik.
- Bahasa yang digunakan dalam Windows: bahasa Inggris atau bahasa Indonesia.
- Headset untuk keperluan listening.
- Koneksi 4G dengan kecepatan 10 Mbps.
APLIKASI:*
- Zoom Meeting
- SEB (Safe Exam Browser) versi 3.4.0 atau 3.4.1 untuk Windows 10 & 11
*Perangkat ujian bersifat wajib mengikuti ketentuan yang ada. Selain itu, kedua aplikasi di atas WAJIB terinstall dan dapat digunakan dengan baik agar dapat mengikuti ujian
Peraturan Ujian
- Pastikan Anda memiliki koneksi internet yang baik dan lancar selama ujian berlangsung. Pihak panitia tidak bertanggungjawab atas permasalahan yang disebabkan dengan gangguan koneksi internet peserta.
- Monitoring ujian akan dilakukan menggunakan kamera pada perangkat melalui aplikasi Zoom Meeting.
- Ujian dilaksanakan serentak menggunakan Waktu Indonesia Barat (WIB). Peserta yang berada di lokasi dengan zona berbeda agar dapat menyesuaikan dengan WIB.
- Peserta harus mengerjakan ujian di ruangan tersendiri. Orang lain dilarang berada pada ruang ujian.
- Peserta dilarang menggunakan catatan, melihat buku, mencari jawaban di internet, bertanya pada orang lain, dibantu atau diwakilkan selama mengerjakan ujian.
- Peserta dilarang mengambil gambar halaman ujian, menyalin atau menyebarkan soal ujian.
- Pelanggaran akan diberikan sanksi berupa pembatalan hasil ujian.
- Peserta mengenakan pakaian rapih.
- Peserta harus terhubung internet selama ujian.
- Peserta hanya dapat mengikuti ujian selama waktu ujian berlangsung, tidak ada penambahan waktu maupun ujian susulan bagi peserta yang terlambat atau yang mengalami gangguan koneksi internet dan gangguan teknis lainnya.
- Peserta wajib mematuhi peraturan ujian.
PESERTA WAJIB:
- Mengerjakan ujian di ruangan yang terang dengan latar belakang tembok tanpa didampingi orang lain
- Mengenakan pakaian rapi
- Menyiapkan KTP untuk pemeriksaan identitas saat ujian
- Mematuhi peraturan ujian
- Mengikuti ujian sesuai jadwal
PESERTA DILARANG:
- Mematikan webcam selama ujian
- Menggunakan catatan/alat bantu penerjemahan, melihat buku/kamus, mencari jawaban di internet, bertanya pada orang lain, dan dibantu/diwakilkan selama ujian.
- Mengambil gambar halaman ujian dan menyalin/menyebarkan soal ujian.eeeeeeeeeeeeeeed12