Liputan IKMI Social Engage: Speaking IELTS
Kalian tertarik untuk mendapatkan beasiswa ke luar negeri? Yuk, persiapkan diri untuk mengikuti tes TOEFL dan IELTS!
Masih banyak pelajar yang bingung dengan perbedaan antara TOEFL dan IELTS, nih. Di tengah huru-hara kebingungan ini, pada pekan lalu tanggal 24 Agustus 2024, IKMI atau Ikatan Kekeluargaan Mahasiswa Program Studi Inggris FIB UI hadir membawakan acara “Social Engage: Speaking IELTS” untuk menjawab rasa penasaran tersebut. Berlokasi di Gedung IX FIB UI, IKMI menjadikan salah satu ruang kelas sebagai tempat pelaksanaan acara.
“Ah, pasti acaranya ngebosenin!”
Eits, jangan salah sangka, ya, Sahabat LBI. Acara dengan narasumber Paul Mahesa S. Hum, M. SI., sebagai alumni ini sangat interaktif. Diawali dengan perkenalan, Paul Mahesa membuka presentasinya dengan cara yang unik, yaitu dengan membuat peserta menebak identitasnya. Materi presentasi diawali dengan pengertian IELTS dan kegunaannya. Pada dasarnya, Tes IELTS terbagi dalam 4 sesi, yaitu listening, reading (academic, general training), writing (academic, general training), dan speaking. Pada kesempatan ini, IKMI ingin menyoroti bagian speaking saja.
Siapa yang setuju kalau bagian speaking dalam Tes IELTS adalah bagian tersulit?
Sebagai pembicara, Paul Mahesa kerap mengaitkan pembahasan materi dengan realitas yang ada, sehingga membuat para peserta menjadi relate. Tidak ingin pesertanya tertidur karena materi yang membosankan, Paul Mahesa menyisipkan sesi ice breaking berupa tebak penilaian pada pertengahan presentasi. Selain peserta menjadi lebih semangat, ice breaking ini membuat mereka mengingat dan memahami materi dengan baik!
“Yaelah, informasi gitu doang juga bisa kita cari di internet !”
Tetapi tunggu dulu, jangan terburu-buru. Jangan cepat menyimpulkan, Sahabat LBI, masih banyak kegiatan insightful lainnya, kok! Strategi yang diajarkan oleh pembicara tidak hanya dipresentasikan semata, tetapi juga dipraktikkan dalam sesi interaktif juga. Para peserta dihadapkan satu sama lain, berpasangan untuk saling bercakap dalam Bahasa Inggris. IKMI Social Engage ditutup dengan sesi tanya-jawab dan foto bersama.
Penulis: Jihan Najla Aisyah (Pemagang MBKM LBI FIB UI 2024)
Editor: Amanda Cornella Meiliala